Selasa, 26 November 2013

Cara Merawat Flashdisk Dengan Baik

Mungkin anda pernah menemui flashdisk setelah di beli dari Toko Masih Baru dan setelah dipakai 1 bulan flashdisknya rusak? Sebenarnya itu bukan kesalahan penjual flashdisk atau juga kualitas flashdisk yang kurang baik, tapi menurut saya karena kurangnya mengetahui tentang cara merawat flashdisk yang baik dan benar. Berikut ini beberapa upaya yang perlu anda lakukan agar flashdisk awet serta data tidak mudah hilang.
  1. Jangan meletakkan flashdisk di dekat medan magnet yang kuat karena ini akan mempengaruhi elemen mikro yang ada pada flashdisk.
  2. Jangan lupa untuk melakukan proses eject dan stop sebelum mencabut flashdisk dari komputer / laptop anda.
  3. Sebelum memasukkan data pada flashdisk usahakan dan pastikan tidak ada virus didalamnya tingginya.
  4. Simpan flashdisk di tempat yang kering, jauh dari tempat-tempat lembab apalagi air.
  5. Jangan menempatkan flashdisk di tempat yang panas.
  6. Hidarkan flashdisk dari benturan benda yang keras.
  7. Hindari dari kondisi jatuh atau terbanting ke lantai dari ketinggian
  8. Kalau masih ada tutupnya usahakan tutup flashdisk, ini berguna agar komponen didalamnya tidak lembab dan kotor yang mempengaruhi kemampuan penyimpanan flashdisk.
  9. Jangan Sampai terlalu lama ditancapkan di komputer.
  10. Jangan terlalu sering diformat!, hardisk saja apabila terlalu sering diformat akan rusak apalagi sebuah flashdisk.
  11. Lakukan perawatan secara berkala dengan melakukan scandisk atau defrag yang tersedia pada sistem operasi. 
Semoga bermanfaat

0 komentar:

Posting Komentar

 

Little Things Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template